Jumat, 17 Agustus 2007

News 17 Agustus 2007

Laporan Pasar
Indeks KOSPI melemah pada hari Kamis, di buka di level 220.65, tertinggi di level 222.15, terendah di level 214.50, dan di tutup di level 215.45.Saham-saham yang melemah a.l. Samsung Electronics Co. Ltd. turun 5.23% di harga 580,000 won, Daewoo Shipbuilding and Marine Engineering Co. <042660.KS> 15% di harga 42,700 won, Kookmin Bank turun 3.57% di harga 73,000 won, dan Daewoo Securities Co. turun 12.8% di harga 25,200 won.

Ulasan Fundamental Pasar
Setelah melewati masa liburan pada hari Rabu, indeks KOSPI kembali melemah karena ketakutan akan masalah sektor kredit. Indeks telah turun sebesar 16% sejak dia mencetak rekor tertingginya pada 26 Juli yang lalu, dengan dana yang keluar dari pasar sebesar 135 trilun won ($144.8 miliar) pada market value.Kejatuhan KOSPI ini ditandai dengan aksi jual besar-besaran oleh investor asing seiiring dengan melemahnya pasar saham global ditengah kekhawatiran akan krisis di sektor subprime mortgage.Saham-saham ekportir terkena dampak akibat adanya krisis tersebut,demikian juga hal-nya dengan saham-saham perbakan. Sementara saham shipbuilder melemah di tengah spekulasi bahwa perusahaan baja Jepang dan Korsel akan menaikkan harga plat baja setidaknya hingga 10%, pelemahan saham shipbuilder juga dipicu oleh ketakutakan bahwa sulitnya mendapatkan kredit akan memberi damapak buruk bagi sejumlah oreder yang didapat di luar negeri.

Tidak ada komentar: